Skip to main content

Posts

Showing posts from 2011

Sang Kakek Penumpang Trans Jogja

Ini gue ambil dari kutipan tweet temen gue.. Tenang bukan kutipan porno atau yang galau galau -_- Jadi temen gue ini abis pulang dari beringharjo Kejadiannya itu di shelter trans jogja Seorang kakek memegang jam tangan saya “ Jam berapa mas?” “ Jam setengah satu pak” Jawab saya sambil senyum. Bapak itu pun tersenyum “ Bagus ya jamnya, rolex ini?” “ Bukan pak, hehe” “ Oh, saya kira rolex. Dulu saya punya satu, sudah saya jual mas” kata bapak itu “ Ooo dijual kenapa pak?” “ Yaa itu biar cucu saya masuk SD hehe” “ Ooh cucu bapak berapa?” “ Ada 6 mas. Dua perempuan, sisanya lanang” Si bapak diam. BB saya berbunyi dan saya keluarkan dari saku. Home screen saya berisi foto saya dengan teman lawan jenis saya (perempuan) saat etnika fest. Sang kakek nyeletuk “ Wooh, ayu ya pacarnya” Saya kaget dan menjawab “ Waah, bukan pacar pak, ini temen – temen kuliah saya” “ Mase kalo mau dapet pacar cantik juga bisa” katanya bergurau “ Aamiinn” jawab saya Bis datang. Aku tepat dibelakang bapak i

Artikel Tentang Akhir Tahun

Tugas ane dikampus nih brooo... . . sempetin komen yah kalo sekiranya tulisan ini berguna :D Akhir tahun sebentar lagi akan tiba. Kini saatnya untuk menutup coretan kehidupan di lembaran tahun 2011. Tinggal menghitung minggu lagi kita menyambut tahun 2012. Saatnya kita menghapus kesalahan yang telah dilakukan di tahun 2011. Sebelum kita menginjak ke tahun yang baru pasti kita sudah memiliki rencana untuk kedepannya, dimana kita tidak ingin mengulangi kesalahan yang sudah dilakukan di tahun sebelumnya. Maka dari itu kita akan membuat komitmen tentang apa yang akan dilakukan dan proyek apa yang akan dilaksanakan di tahun berikutnya. Istilah ini biasa disebut dengan resolusi tahun baru. Tetapi kebanyakan orang resolusi tahun baru hanya sekedar catatan biasa yang ujungnya sekedar isapan jempol belaka. Sebetulnya apa yang sudah terjadi di tahun sekarang bisa dijadikan evaluasi bagi kita untuk membuat resolusi yang lebih sempurna untuk tahun depan. Pembuatan resolusi tahun baru yang

Puisi - Ketidakpastian

Ketidakpastian Aku lelah tertatih Kaki terkekang bola baja Langkah berat berpijak Menopang tubuh tak karuan Dimana kamu sekarang Terus mencari sampai akhir hayat Melambai terhuyung - huyung Janji yang terlontar dari mulut Mulut lintah yang licin Saat ini aku terjatuh Dari kelicinan lintahmu Enyahlah kau lintah Kan kubakar tubuhmu Lalu akan ku makan abumu Aku benci ini semua Dengan ketidakpastian perkataanmu

Tentang Cinta Part 8

Meskipun ingus cair mengalir tanpa henti dari hidung, aku tetap menyebarkan cinta!!! aktivitas yang paling benar bukan diukur berdasarkan berapa lama kita sudah bersama Maupun berapa sering kita bersama Tapi apakah selama kita bersama kita selalu saling mengisi satu sama lain dan saling membuat hidup yang berkualitas Kesedihan dan kerinduan hanya terasa selama yang kita inginkan Dan menyayat sedalam yang kita izinkan Yang berat bukan bagaimana cara mengulangi kesedihan dan kerinduan itu Tapi bagaimana cara belajar darinya Cara jatuh cinta Jatuh tapi jangan terhuyung-huyung, Konsisten tapi jangan memaksa Berbagi dan jangan bersikap tidak adil, Mengerti dan cobalah untuk tidak banyak menuntut Sedih tapi jangan pernah simpan kesedihan itu Memang sakit melihat orang yang kita cintai sedang berbahagia dengan orang lain Tapi lebih sakit lagi kalau orang yang kita cintai itu tidak berbahagia bersama kita Maknai sendiri yaa brooo... . . ..  :D I Know, you can understand!!

Tips Menghadapi Wawancara

Heellooooo maaberroooooo... . . . !!! ! !! Gue dapet Tips nih dari dosen gue. Ini berhubungan sama yang namanya pekerjaan. Jadi begini, biasanya orang apabila ingin mendapatkan pekerjaan dia akan di test terlebih dahulu. Dari test kejiwaan, test fisik, dan lain lain dah. Nah, kalo kita ingin melamar pekerjaan dalam test itu pasti tidak akan lepas dari interview/wawancara. Setiap perusahaan pasti akan melakukan wawancara pada calon karyawannya. Apakah kegunaannya itu?? Jelas agar perusahaan mengetahui alasan pelamar untuk bekerja di perusahaan. Isi dari jawaban pelamar kerja akan berpengaruh terhadap perkembangan perusahaan yanh akan dia tangani. Nahh sekarang, bagaimana bagi pelamar kerja yang ingin memberikan kesan positive bagi si pewawancara?? Gue abis dapet ilmu nih dari dosen pengantar manajemen bisnis gue.  Simaaakkk yaa broo... :D     1.  Mengetahui kemampuan dan kelemahan diri              Kenapa kelemahan? Disini agar kita meyakinkan bahwa kita pun memiliki ke

Jika Aku Menjadi

Judul postinganya kayak acara reality show yee -_- Assalamualaikum. . ... ..  Gini broo, kadang gue dikamar sendirian suka berkhayal (bukan negative). Gue berkhayal jadi pejabat negeri ini atau yang ngurus negeri yang super duper ini, yaitu DPD RI. Beeuuhh, dari penampilan gue bayangin gue pake dasi bercorak dibalutin jas hitam mengkilap make peci. Omongannya berat. haha. Yaa, umumnya begitulah. Tapi dalam berkhayal gue juga mikir broo.. Kalo yang namanya pejabat so pasti beban pundaknya berat. Karena disini melibatkan orang banyak atau masyarakat!! Masyarakat yang tidak semuanya sejahtera, menikmati kelayakan hidup. Untuk duduk dibangku DPD juga pasti sulit mencapainya. Butuh otak dan strategi. Seandainya gue anggota DPD RI gue bakal ngapain yaa?? Pertama, gue bakal tanam dalam diri gue. Kepentingan pribadi itu harus dinomor duakan, terus yang diutamakan?? Yaa, pasti 'rakyat'. Kesederhanaan hidup itu udah bisa melandasi ue untuk perhatian dengan masyarakat pas

Tentang Cinta Part 7

*muncul dari lobang tanah, lempar botol berisi kertas, kena kepala orang yang lagi ngelamun, dia buka tutupnya, dia baca kertas berisi. . ... .* Cinta bukanlah kata yang murah dan lumrah Tetapi cinta adalah anugerah Tuhan yang indah dan suci jika manusia dapat melihat dan menilai kesucian Bercinta memang mudah Untuk dicintai juga memang mudah Tapi untuk dicintai oleh orang yang kita cintai itulah yang sukar diperoleh Jika saja kehadiran cinta sekedar untuk mengecewakan Lebih baik cinta itu tak pernah hadir Karena cinta sesuatu yang membawa keindahan dan kebahagiaan di dalamnya Cinta itu seperti kupu-kupu, Tambah dikejar tambah lari Tapi kalau dibiarkan terbang dia akan datang disaat kita tidak mengharapkan Cinta dapat membuatmu bahagia, Tapi sering juga menjadi sedih Tapi cinta baru berharga kalau diberikan kepada seseorang yang menghargainya Jadi janganlah terburu-buru dan pilih yang terbaik Cinta bukan bagaimana menjadi pasangan yang sempurna bagi seseorang Tapi ba

Fase Hubungan melalui BAB

Bokerlah sebelum boker itu dilarang!! :D Simak deh yaa,  gue abis jalan-jalan di dunia maya... Hubungan percintaan adalah sesuatu yang progresif. Selalu berkembang, baik itu menjadi lebih baik ataupun lebih buruk. Pertanyaannya, bagaimana menilai fase perkembangan hubungan itu? Bagaimana kamu tahu kamu sudah sampai di fase mana?Check This out cara yang sungguh mudah untuk melihat fase hubungan kamu: melalui Buang Air Besar. 1. Fase Malu Ini adalah fase sangat awal dimana kamu bahkan masih sangat malu untuk mengakui ke pacar bahwa kamu mau boker. Perut sudah mules luar biasa, tai sudah ada di ujung pantat, tapi kamu bener-bener gengsi dan malu untuk bilang ke pacar kamu bahwa kamu mau boker. Takut dia ilfil. Kalo kamu masih ada di fase ini, berarti hubungan kamu masih sangat hijau dan belum ada ikatan emosional. Istilah orang tuanya cinta monyet. Jangan bilang cinta mati dan mau nikah-nikahan dulu deh kalo masih ada di fase ini. 2. Fase Mulai Bias

Hotel Menurut Divine Caroline

Para penghuni hotel, cobalah hotel yang satu ini (ekspresi iklan). Kapan - kapan gue kesana ah ama pacar -_-' Hotel yang unik dan eskotis seperti dikutip dari Divine Caroline . 1. Penthouse bentuk karavan – Cape Town, Afrika Selatan Penthouse dari sebuah hotel memang selalu menarik untuk diketahui isinya. Apalagi jika area penthouse dibuat dengan sangat unik seperti penthouse yang berbentuk karavan ini. Dibuat dari tujuh karavan berukuran besar dan terletak di atap Mewah Grand Daddy Hotel dengan tujuh konsep interior berbeda. 2. Penginapan kereta kayu – Christchurch, Selandia Baru Gerobak atau kereta kayu yang berasal dari era 1870an ternyata bisa diubah menjadi sebuah kamar penginapan mewah dan nyaman. Wagon Stays Hotel, secara hati-hati merenovasi gerobak untuk menjaga keotentikannya. Tetapi dengan dilengkapi pendingin ruangan, pemanas, LCD TV dan tentu saja, lentera minyak tanah. Jika Anda penasaran bisa mengintipnya di wagonstays.co

Tentang Cinta Part 6

Tok. . tok. .. tok. .. . pesanan datang -__-' Silahkan dinikmati :) Bacanya yang hayat yaa :D Cinta adalah keabadian dan kenangan adalah hal yang terindah Dalam cinta yang pernah dimiliki Siapapun pandai menghayati ci nta Tapi tak seorangpun pandai menilai cinta Karena cinta bukanlah sesuatu objek yang bisa dilihat oleh kasat mata Sebaliknya cinta hanya dapat dirasakan melalui hati dan perasaan Cinta mampu melunakkan besi, menghancurkan batu, membangkitkan yang mati dan meniupkan kehidupan padanya Serta membuat budak menjadi pemimpin                           Itulah dasarnya cinta Cinta sebenarnya adalah membiarkan orang yang kita cintai menjadi dirinya sendiri Dan tidak merubahnya seperti gambaran yang kita inginkan Jika tidak, kita hanya mencintai pantulan diri kita sendiri yang kita temukan dari dalam dirinya Kita tidak akan pernah tahu bila kita akan jatuh cinta Namun apabila sampai saatnya itu raihlah dengan kedua tanganmu Dan jangan biarkan dia pergi denga

Tentang Cinta Part 5

Uhuk uhuk hoeekk.. *upps Hati-hati dengan cinta Karena cinta juga dapat membuat orang sehat menjadi sakit, Orang gemuk menjadi kurus, Orang normal menjadi gila, Orang kaya menjadi miskin, Raja menjadi budak Jika cintanya itu disambut oleh para pecinta palsu Kemungkinan apa yang kita sayangi atau cintai Tersimpan keburukan didalamnya Dan kemungkinan apa yang kita benci tersimpan kebaikan didalamnya Cinta kepada harta artinya bakhil Cinta kepada perempuan artinya alam Cinta kepada diri sendiri artinya bijaksana Cinta kepada mati artinya hidup Dan cinta kepada Tuhan artinya takwa Lemparkanlah seseorang yang bahagia dalam bercinta ke dalam laut Pasti ia akan membawa seekor ikan Lemparkanlah pula seorang yang gagal dalam bercinta ke dalam segudang roti Pasti ia akan mati kelaparan Seandainya kita dapat berbicara dalam semua bahasa manusia dan alam Tetapi tidak mempunyai perasaan cinta dan kasih Dirimu tak ubah seperti gong yang bergaung atau

Menangis = Manfaat ???

 Siapaaa yang suka nangis hayoooo??? Tau gak? Ternyata nangis ada manfaatnya juga loh. Buat kesehatan tubuh dan pikiran kalian juga. Hmm, baru tau gue -__- kalo gitu nangis aja deh gue :( :( Dikutip dari Beliefnet , ini dia 7 keajaiban yang bisa Anda dapatkan setelah menangis dan berair mata. 1. Membantu penglihatan Air mata ternyata membantu penglihatan seseorang, jadi bukan hanya mata itu sendiri. Cairan yang keluar dari mata dapat mencegah dehidrasi pada membran mata yang bisa membuat penglihatan menjadi kabur. 2. Membunuh bakteri Tak perlu obat tetes mata, cukup air mata yang berfungsi sebagai antibakteri alami. Di dalam air mata terkandung cairan yang disebut dengan lisozom yang dapat membunuh sekitar 90-95 persen bakteri-bakteri yang tertinggal dari keyboard komputer, pegangan tangga, bersin dan tempat-tempat yang mengandung bakteri, hanya dalam 5 menit. 3. Meningkatkan mood Seseorang yang menangis bisa menurunkan level depresi karena d

Tentang Cinta Part 4

*blub blub blub blub (keluar dari botol) Seandainya kita ingin mencintai atau memiliki hati seseorang Ibarat kata seperti memetik sekuntum mawar merah Kadangkala kita mencium harum mawar tersebut Tetapi adakalanya kita merasakan disaat duri mawar itu menusuk jari Hal yang menyedihkan dalam hidup Adalah ketika kita bertemu seseorang yang sangat berarti bagi kita Hanya untuk menemukan bahwa pada akhirnya menjadi tidak berarti Dan kita harus membiarkannya pergi Kadangkala kita tidak menghargai orang yang mencintai kita sepenuh hati Sehingga kita kehilangannya Pada saat itu tiada guna penyesalan karena perginya tanpa berkata lagi Cintailah seseorang itu atas dasar “siapa dia sekarang” Dan bukan “siapa dia sebelumnya” Kisah silam tidak perlu diungkit lagi Sekiranya kita benar-benar mencintainya setulus hati Setiap manusia pasti memiliki masa lalu. Entah baik atau buruk. Tapi masa lalu seseorang jangan membuat kamu untuk berhenti mencintainya. Cintailah dia yang sekarang!

XLangkah Lebih Maju dan maju

Entah ini harus gue syukuri atau renungi. Gue terlahir di zaman era modern ini. Dimana - mana teknologi baru bermunculan. Gue pernah dengerin cerita dari bapak gue kalo dulu nonton TV aja susah, satu kampung cuman ada satu TV itu juga di taroh di kelurahan (gak kebayang rebutannya). Dulu juga internet masih belum berkembang seperti saat ini. Gak kebayang dan gak mau ngebayangin sumpah! Tapi gue harus syukuri dapat hidup di zaman modern ini apa - apa serba praktis. Apalagi yang namanya internet!! Manfaat yang besar gue dapet darinya sehingga membuat gue XLangkah Lebih Maju. Bayangkan saja gue sekarang ini terdampar di sebuah kostan yang jauh dari peradabaan tapi yaaa, gak di hutan juga :D. TV gue gak ada. Satu - satunya sarana buat mengetahui dunia luar yaa laptop gue ini. Ada yang mengatakan buku adalah jendela dunia! Kalo bagi gue 'Laptopku adalah jendela dunia' diplesetin dikit. hehehe Gue gak kebayang dah bagaimana tidak ada akses internet di kostan gue. Udah kayak suku

Tentang Cinta Part 3

Langsung aja deh :D Jangan sampai kita menyimpan kata-kata cinta kepada orang yang tersayang Hingga dia meninggal dunia dan akhirnya kita terpaksa mencatat kata-kata cinta itu pada pusarannya Sebaiknya ucapkanlah kata-kata cinta yang tersimpan di benak kita Sekarang selagi ada hayatnya Mungkin Tuhan menginginkan kita bertemu dan bercinta dengan orang yang salah Sebelum bertemu dengan orang yang tepat Kita harus mengerti bagaimana berterima kasih atas karunia tersebut Cinta dapat mengubah pahit menjadi manis, Debu menjadi emas, Keruh menjadi bening, Sakit menjadi sembuh, Penjara menjadi telaga, Derita menjadi nikmat, Dan kemarahan menjadi rahmat Sungguh menyakitkan mencintai seseorang yang tidak mencintai kita Tetapi lebih menyakitkan adalah mencintai seseorang dan kita tidak pernah memiliki keberanian untuk menyatakan cinta itu kepadanya Bagi kamu yang sudah mempersiapkan kata - kata cinta untuk orang yg kamu sayangi. Sampaikanlah! sampaikan agar dia tah

Tentang Cinta Part 2

Ehm. . . Ehmm.. . . .Ehmm... . . (benerin tenggorokan salah kiblat) Jangan sesekali mengucapkan selamat tinggal jika kita masih mau mencoba Jangan sesekali menyerah jika kita masih merasa sanggup Jangan sesekali mengatakan kita tidak mencintainya lagi jika kita masih tidak dapat melupakan Cinta datang kepada orang yang masih mempunyai harapan Walaupun mereka telah dikecewakan Kepada mereka yang masih percaya Walaupun mereka telah dikhianati Kepada mereka yang masih ingin mencintai Walaupun mereka telah disakiti sebelumnya dan Kepada mereka yang mempunyai keberanian dan keyakinan untuk membangun kembali kepercayaan Ayooo, yang cintanya bertepuk sebelah tangan. Jangan hanya mengikuti kemauan alam. Loe pasti bisa mendapatkan cinta!! Khususnya kaum adam nih kalo yang hawa mah enak -__- tinggal nunggu di tembak. Jadilah yang terbaik buat pacar loe. dimulai dari keberanian dan keyakinan semua itu akan membangun kembali kepercayaan yang telah musnah! Cinta Oh Cinta :D :D

Tentang Cinta Part 1

Galau dikit ah :( Detak jantung terus berlantun, langkah kaki tetap terpadu Dalam lembaran penuh warna kehidupan angan yang terpendam kan terwujud Cita-cita yang tinggi kan tergapai dengan usaha serta keriangan dan kesungguhan Itulah arti dari mencintai diri sendiri Jika kita mencintai seseorang, kita akan senantiasa mendoakannya Walaupun dia tidak berada di sisi kita Tuhan memberikan kita dua buah kaki untuk berjalan, Dua tangan untuk memegang, Dua telinga untuk mendengar, Dan dua mata untuk melihat Tetapi mengapa Tuhan hanya menganugerahkan sekeping hati kepada kita? Karena Tuhan telah memberikan sekeping hati lagi kepada seseorang untuk kita mencarinya. Itulah cinta… Coba kalian liat kalimat terakhir!! Jangan sembarangan dengan mencari hati, hati yang kita cari itu juga hati yang harus kita jaga dan rawat! Pintar - pintarlah mencari hati, sebelum kalian malah merusak hati yang kamu cari juga hati kamu sendiri :D

Cerpen - Inikah Anak Jalanan?

Baik buruknya ini cerpen hanya pembaca yang menentukan :D Selamat membacaaaaa.. . . ..  .. . . Inikah Anak Jalanan?            Merdu. Nyanyian burung kian manis di pagi hari yang sunyi. Matahari mengintip di balik keagungannya yang besar. Perlahan beranikan diri membuktikkan kebesaran yang megah. Hangat pagi merasuki tubuh dan memanjakan permukaan kulit. Kutarik dalam-dalam udara segar agar menelusuk hidung. Hari libur paling menyenangkan melemaskan badan. Waktu tidak memungkinkan bersantai-santai lebih lanjut. Mengingat segunung tugas menunggu untuk diraba dan dicoba. Ku buka isi otakku. Meliput anak jalanan adalah file otak yang belum di tanggung. Bertambahlahi file karena ulah dosen.        Air pagi mempersegar tubuh. Dingin. Ku persiapkan barang-barang yang dibutuhkan selama aku bekerja. Matang untuk melihat kehidupan sekelompok nista bagi orang-orang. Kadang hatikupun demikian. Minggu lalu hal semacam ini berharap dirancang sukses. Aku bertanya pa

Cara Membuat Scroll Pada Blog Archive

Bagi kalian yang udah ngeblog bertahun - tahun lalu terus di blognya ada widget archivenya, pasti akan muncul sangat panjang kebawah bila di pilih. Nah, dengan ini kita bisa ngebuat scroll pada archive kita. Jadi hemat tempat deh. Bagi yang suka hemat - hemat bisa dicoba lah ini. Kalo demen yang boros - boros yaaaa, buat pengetahuan aja broo :D Moongggooooo.. . . .. . ... Cara Membuat Scroll Pada Blog Archive (Arsip Blog) 1. Login ke Blogger. 2. Di halaman Dasbor, kita pilih Rancangan . 3. Kemudian pilih Edit HTML 4. Beri tanda centang pada Expand Template Widget 5. Cari kode berikut <b:widget id='BlogArchive2' locked='false' title='Arsip Blog' type='BlogArchive'> 6. Kode lengkapnya adalah seperti ini <b:widget id='BlogArchive2' locked='false' title='Arsip Blog' type='BlogArchive'> <b:includable id='main'> <b:if cond='data:title'> <h2><data:title/

UTS Oh UTS

Haduuuuhh, akhirnya hari yang tidak ingin ada oleh para mahasiswa datang. Hari dimana yang akan menentukan kelangsungan kuliahnya. Hari itu adalah : UTS Tapi gue bisa menetralisir kegalauan gue biar enggak panik dengan moment ini. Pikirkan mindset gue dengan UTS = UJIAN TIDAK SERIUS Nah, ini baru like this.. Buktinya gue masih sempet-sempetnya bikin blog.. . . hahaha Selamat UTS para mahasiswa seluruh Indonesia (bagi yang menjalankan) Biar gak panik ikutin mindset gue yee, tapi kalo ada kenapa-kenapa itu ditanggung sendiri brooo!! :D SALAMM MAHASISWAA!!! FYI: Padahal orang yang menulis ini dialah yang panik karena UTS

Renungan kepada Orangtua

Gue comot nih note dari temen gue :D Lumayan juga buat bahan penggalauan sama pacar! EH SALAH sama orang tua yang betul :D Simaakk Brooo.. . .. .. . . Kisah Si Pensil Dan Si Penghapus Pensil     : "Maafkan aku Penghapus..." Penghapus  : "Maafkan aku??untuk apa Pensil?? Kamu tidak               melakukan kesalahan apapun kepadaku..." Pensil     : "Aku minta maaf karena aku telah membuatmu terluka.               Setiap kali aku melakukan kesalahan, kamu selalu               berada disana untuk menghapusnya. Namun setiap kali               kamu membuat kesalahanku lenyap, kamu kehilangan               sebagian dari dirimu. Kamu akan menjadi semakin               kecil dan kecil setiap saat..." Penghapus : "Hal itu memang benar...Namun aku sama sekali tidak              merasa keberatan. Kau lihat, aku memang tercipta              untuk melakukan hal itu. Diriku tercipta untuk            

Dibalik Hati Wanita

  Bagus dibaca wanita dan pria :D Aku mendapat bunga hari ini meski hari ini bukan hari istimewa dan bukan hari ulang tahunku Semalam untuk pertama kalinya kami bertengkar dan ia melontarkan kata-kata menyakitkan Aku tahu ia menyesali perbuatannya karena hari ini ia mengirim aku bunga Aku mendapat bunga lagi hari ini Ini bukan hari ulang tahun perkawinan kami Semalam a menghempaskan aku ke dinding dan mulai mencekikku Aku bangun dengan memar dan rasa sakit sekujur tubuhku Aku tahu ia menyesali (perbuatannya) karena ia mengirim bunga padaku hari ini Aku kembali mendapat bunga hari ini Bukanlah hari ibu atau hari istimewa lain Semalam ia memukul aku lagi Lebih keras dibanding waktu-waktu yang lalu Aku takut padanya tapi aku takut meninggalkanya Aku tidak punya uang Lalu bagaimana aku bisa menghidupi anak-anakku? Namun, aku tahu ia menyesali (perbuatannya) semalam Karena hari ini ia kembali mengirimi aku bunga Ada bunga untukku hari ini

Tugas = Cerpen

Ini cerpen gue buat karena ada tugas dari dosan gue yang cantik. Jujur broo, bagian belakangnya kagak nyambung. Soalnya kepotong acara ketemu cewek gue yang cantik jelita. hehehe :D Tapi simak aja yee. Khususnya yang lagi jadi mahasiswa baru, ini cerpen tentang itu. Monggoooooo.. . ... .. ... . . . Balada Mahasiswa                                                                       “Wuiih, keren kau men. Wisuda dengan IPK di atas rata – rata” sahut temenku sambil menepuk pundakku                 “Weehh, iyaa makasih men” sambil seyum simetris 2 Cm                 Empat tahun kuliah akhirnya dengan hasil yang memuaskan. Setidaknya orangtua senyum karena hasil yang ku dapat. Setelah pengalungan medali aku keluar sebentar buat nyari udara segar. Satu batang rokok menemaniku berpikir nyari kerja dimana habis ini? Apakah perusahaan besar yang aku dapat atau kecil? Apa malah jadi pengangguran? Hmmm. Dari kejauhan aku liat seorang pria. Dari wajahnya mungkin lim